Mau Bisnis Melejit? Hindari 5 Hal yang akan Menghambat Bisnis Anda ini!
Dalam mengembangkan sebuah usaha, banyak aspek yang perlu diperhatikan oleh pebisnis. Salah satu yang terpenting adalah kegiatan strategi marketing yang tepat, sehingga dapat menjangkau banyak konsumen untuk memperoleh keuntungan yang lebih banyak. Masifnya perkembangan teknologi memudahkan semua orang termasuk para pelaku bisnis. Namun, kemudahan ini memunculkan tantangan tersendiri, yaitu banyaknya bisnis baru yang bermunculan.
Persaingan ini tidak jarang membuat sebuah bisnis mengalami penurunan omzet terus menerus hingga banyak bisnis yang mengalami gulung tikar. Maka dari itu, sebelum terlambat coba evaluasi bisnis Anda dan hindari hal-hal ini:
- Kurang Inovasi
Perkembangan teknologi informasi membuat segala sesuatu menjadi cepat. Maka dari itu, Anda perlu melakukan berbagai inovasi di segala aspek, seperti produk, pelayanan, tampilan, dsb. Kurangnya inovasi akan membuat bisnis Anda tenggelam karena adanya kompetisi dari kompetitor.
- Perencanaan Bisnis Tidak Akurat
Lakukan evaluasi ulang perencanaan awal bisnis Anda. Cari tahu apakah sudah sesuai antara goals dan strategi yang digunakan. Anda dapat merencanakan target bisnis secara mendetail dengan menanyakan 5W1H (What, Who, When, Where, dan How).
- Strategi Marketing Kurang Tepat
Melakukan promosi saat ini semakin beragam dan efektif, Anda perlu menarget konsumen secara tepat. Karena, strategi pemasaran yang kurang tepat akan tidak efektif dan mengeluarkan banyak dana yang akan berujung nihil. Cobalah gunakan analsis SWOT (Strength, Weakness, Opportunities, dan Threats) untuk membuat strategi marketing yang tepat.
- Jarang Update Produk
Selain mengadakan promosi. Anda juga perlu terus mengupdate produk di platform promosi yang digunakan untuk mengingatkan kembali para konsumen tentang keberadaan produk Anda. Update produk bisa bisa dikombinasikan dengan konten yang kreatif dan kekinian.
- Kurang Berani Berekspansi
Melakukan ekspansi bisnis adalah dambaan setiap pebisnis. Namun, banyak pula yang masih ragu-ragu untuk melakukannya, karena adanya risiko. Maka dari itu, perlu adanya pertimbangan dari segala aspek. Salah satu strategi ekspansi bisnis dengan risiko minim adalah berkolaborasi dengan brand lain. Jika aspek finansial menjadi kendalanya, Anda dapat mengajukan pinjaman modal usaha di fintech lending terpercaya.
Agar bisnis Anda semakin melejit, integrasikan pembayaran online bisnis Anda dengan payment gateway agar bisa menerima pembayaran secara langsung dengan berbagai channel pembayaran kesayangan konsumen Anda. Daftar Faspay disini dan rasakan kemudahannya. Informasi selanjutnya dapat menghubungi tim Sales Faspay di contact us.
Related Articles
Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.