Faspay Blog

Cari tahu tentang tips bisnis online, teknologi pembayaran,
pemasaran digital, dan segala yang ingin diketahui tentang Faspay

payment gateway indonesia Faspay

Jika memiliki bisnis online, menggunakan payment gateway tentu menjadi pilihan tepat untuk memudahkan operasional usaha Anda. Lantas, apa rekomendasi payment gateway Indonesia yang bisa memudahkan operasional bisnis online?

Berbicara mengenai rekomendasi payment gateway Indonesia, Faspay tentu menjadi pilihan tepat untuk bisnis Anda.

Faspay adalah penyedia pembayaran online yang dilengkapi dengan sistem terintegrasi sehingga dapat memudahkan Anda untuk mengatur proses pembayaran pelanggan hingga melihat laporan transaksi secara real-time.

Ingin tahu apa saja keunggulan Faspay sebagai payment gateway Indonesia? Yuk, simak ulasan lengkapnya dalam artikel berikut ini!

Apa itu Payment Gateway?

Payment gateway adalah salah satu layanan keuangan yang dapat digunakan oleh pelaku bisnis untuk memproses dan menerima pembayaran secara digital.

Pada dasarnya, layanan ini berbentuk perangkat lunak (software) yang dapat menjembatani kegiatan transaksi antara pemilik bisnis dengan pelanggan.

Sistem ini biasanya digunakan oleh e-commerce agar dapat membuat konsumen bisa melakukan pembayaran setelah berbelanja online.

Meski demikian, tidak menutup kemungkinan sistem ini juga bisa digunakan oleh toko fisik untuk menyediakan fasilitas pembayaran digital bagi pelanggannya.

Karena segala kemudahannya, payment gateway menjadi terobosan teknologi yang dicari oleh banyak pemilik bisnis di era digital ini.

Faspay, Rekomendasi Payment Gateway Indonesia dengan Sistem Terintegrasi

Mau punya sistem pembayaran online dengan sistem yang terintegrasi? Faspay adalah solusinya! Memang, apa itu Faspay?

Faspay adalah layanan keuangan yang lebih dari sekadar payment gateway. Lantaran, selain metode pembayaran online, Faspay juga menyediakan layanan Faspay Billing yang memungkinkan Anda untuk mengirimkan invoice online ke email pelanggan maupun berbentuk payment link tanpa harus memiliki situs web sendiri.

Selain itu, pemilik bisnis juga dapat mengirim dana secara real-time dalam satuan maupun massal dengan Faspay SendMe serta melakukan penarikan dana secara praktis menggunakan layanan Faspay CashOut.

Dengan sistem Faspay yang terintegrasi ini, proses transaksi bisnis Anda tentu jadi lebih cepat, mudah, dan praktis.

Baca juga: Buat Sistem Pembayaran Online Terbaik Untuk Bisnis Anda

Keunggulan Faspay sebagai Payment Gateway Indonesia

Di samping layanannya yang terintegrasi, Faspay juga memiliki berbagai keunggulan yang membuatnya menjadi salah satu payment gateway Indonesia 

1. Pilihan Metode Pembayaran Lebih Banyak

Pilihan metode lebih banyak Faspay

Keunggulan Faspay yang pertama adalah dapat menyediakan pilihan metode pembayaran yang lebih banyak dan lengkap.

Kini, Faspay menyediakan 50+ metode pembayaran yang dapat digunakan untuk melayani kebutuhan dan preferensi pelanggan dalam bertransaksi.

Mulai dari transfer bank, virtual account, QRIS, dompet digital, hingga online credit dihadirkan oleh Faspay agar dapat memberikan kepuasan bagi pelanggan Anda.

2. Aman dan Terjamin

Aman dan Terjamin - faspay

Sebagai payment gateway Indonesia, Faspay sudah mendapatkan lisensi resmi dari Bank Indonesia. Ini membuat seluruh transaksi para merchant Faspay terus terjamin karena sudah mendapatkan izin dari lembaga keuangan terkait.

Selain itu, Faspay juga sudah tersertifikasi PCI DSS level 1 dalam rangka menjamin keamanan transaksi pelanggan yang menggunakan kartu kredit.

3. Didukung dengan Laporan Otomatis

Didukung dengan laporan otomatis Faspay

Menjadi merchant Faspay akan membuat Anda tidak perlu repot-repot menghitung dan membuat laporan transaksi secara manual.

Sebab, Faspay dapat memberikan notifikasi dan laporan transaksi ke sistem Anda secara otomatis. Seluruh status pembayaran juga akan terbarui secara otomatis jika pelanggan sudah membayar tagihannya. Praktis, bukan?

4. Pengaturan Lebih Mudah dan Cepat

Pengaturan Lebih Mudah dan Cepat - faspay

Tak perlu khawatir, Anda bisa menikmati pengaturan yang mudah dan cepat dengan menggunakan Faspay.

Sebab, Faspay memiliki opsi integrasi yang beragam serta dilengkapi oleh sandbox untuk melakukan uji coba sistem pembayaran sebelum produk dirilis ke publik.

Baca juga: 5 Keunggulan Faspay Sebagai Penyedia Layanan Payment Aggregator untuk Kebutuhan Bisnis Anda

5. Memiliki Support Team yang Responsif

Memiliki Support Team yang Responsif - Faspay

Faspay juga memiliki support team yang responsif sehingga dapat membantu Anda lebih cepat jika memiliki masalah saat menggunakan layanan payment gateway.

Selain itu, jika mendaftar sebagai merchant Faspay, Anda akan mendapatkan dukungan yang bisa mendukung pertumbuhan bisnis secara berkelanjutan.

Beberapa dukungan yang disediakan oleh Faspay untuk merchant-nya adalah promosi gratis melalui digital channel, press release di media online, hingga dukungan placement offline.

Penggunaan Populer Faspay untuk Berbagai Industri

Faspay juga telah digunakan oleh perusahaan dari berbagai industri untuk mendukung operasional bisnisnya. Adapun beberapa industri yang kerap menggunakan Faspay untuk menunjang keberlangsungan bisnisnya adalah sebagai berikut.

1. Industri FMCG

Fast-moving consumer goods (FMCG) adalah industri yang bergerak di bidang penyedia kebutuhan sehari-hari, dan memproduksinya dengan cepat serta dalam jumlah banyak.

Karena produksinya cenderung masif dan cepat, industri FMCG tentu akan membutuhkan berbagai teknologi untuk mendukung keberlangsungannya, tidak terkecuali dengan sistem pembayaran.

Agar lebih praktis, industri FMCG dapat memanfaatkan sistem pembayaran online, seperti Faspay yang dapat memudahkan proses transaksi menjadi lebih cepat dan mudah.

Selain itu, Faspay juga memungkinkan pemilik bisnis untuk mengirimkan penagihan dan invoice online dengan mudah melalui layanan Faspay SendMe.

2. Industri E-Sport

Faspay cukup populer digunakan pada industri e-sport karena dapat memudahkan pengguna dalam melakukan top up atau pembelian kredit game secara praktis.

Penggunaan Faspay sebagai sistem pembayaran online di industri ini juga menjadi salah satu solusi untuk menyesuaikan kebiasaan dan perilaku belanja pengguna tanpa menggunakan uang tunai.

3. Industri Mobility

Industri mobility merupakan penyedia layanan transportasi yang digunakan oleh masyarakat umum.

Dalam industri ini, sistem pembayaran online memiliki peran penting untuk memudahkan pengguna jasa saat melakukan transaksi, misalnya seperti membeli tiket pesawat atau refund tiket kereta.

Karena itu, Faspay yang memiliki layanan pembayaran dan pengiriman dana secara online dapat memudahkan pemilik industri ini untuk menjalankan bisnisnya.

4. Industri Hospitality

Faspay merupakan layanan payment gateway Indonesia yang bisa menjadi solusi bagi pelaku bisnis di industri hospitality atau perhotelan.

Kehadiran Faspay, terutama dengan layanan Faspay Billing, memungkinkan pihak hotel untuk mengirimkan invoice online dalam hal reservasi kamar, meeting room, atau banquet kepada tamu tanpa harus melalui proses panjang dan mengintegrasikan website hotel.

Hal ini tentu bisa membantu pelaku bisnis hotel untuk mengurangi pembatalan reservasi atau ketidakhadiran tamu.

5. Industri Bank Digital

Bagi industri bank digital, Faspay bisa menjadi pilihan tepat untuk membantu sistem pembayaran dan transaksi dengan nasabah.

Pasalnya, Faspay dapat membantu pihak bank untuk melakukan penagihan repayment cicilan. Karena didukung dengan laporan otomatis, Faspay juga dapat membuat proses transaksi antara pihak bank digital dengan nasabah menjadi lebih transparan.

Pada dasarnya, Faspay bisa menjadi solusi untuk bisnis Anda yang membutuhkan payment gateway dengan sistem terintegrasi.

Dengan segala keunggulannya, Faspay tentu dapat menunjang operasional bisnis Anda agar bisa lebih digital.

Apalagi yang perlu diragukan? Langsung daftarkan bisnis Anda menjadi merchant Faspay sekarang juga!

Baca juga: Alasan Mengapa Anda Perlu Memilih Payment Gateway Berizin Bank Indonesia

Lihat Artikel Lainnya

BRI VIrtual Account Kenali Manfaat dan Cara Menggunakannya Faspay

BRI Virtual Account: Kenali Manfaat dan Cara Menggunakannya

ekspansi bisnis 2

Langkah Melakukan Ekspansi Bisnis untuk Memperkuat Fondasi Bisnis

pola-pikir-start-up

Pola Pikir yang Wajib Dimiliki Startup Founder

new normal square

Bersaing dan Bertahan di Era New Normal, Pelaku Bisnis Harus Bagaimana?