Faspay Blog

Cari tahu tentang tips bisnis online, teknologi pembayaran,
pemasaran digital, dan segala yang ingin diketahui tentang Faspay

Faspay > 9 Ide Bisnis Kreatif yang Bisa Anda Lakukan Sambil Bekerja

9 Ide Bisnis Kreatif yang Bisa Anda Lakukan Sambil Bekerja

Sebagian besar karyawan merasa gaji yang diperoleh tidak cukup untuk memenuhi kebutuhannya. Itu sebabnya, banyak yang akhirnya mencoba mencari ide bisnis kreatif yang bisa dilakukan tanpa mengganggu jadwal kerja di kantor. 

Jika Anda karyawan dan ingin mendapatkan penghasilan tambahan, tidak ada salahnya jika memiliki bisnis sampingan. Apalagi banyak sekali ide bisnis yang bisa dijalankan secara paruh waktu alias bisa dikerjakan pada saat selesai bekerja atau saat senggang. 

Tentunya, pemilihan bisnis sampingan tersebut sesuai dengan passion agar bisa tetap nyaman saat menjalani keduanya. Penasaran ide bisnis seperti apa yang tepat untuk karyawan? Berikut informasinya.   

Sebagian besar karyawan merasa gaji yang diperoleh tidak cukup untuk memenuhi kebutuhannya. Itu sebabnya, banyak yang akhirnya mencoba mencari ide bisnis kreatif yang bisa dilakukan tanpa mengganggu jadwal kerja di kantor. 

Jika Anda karyawan dan ingin mendapatkan penghasilan tambahan, tidak ada salahnya jika memiliki bisnis sampingan. Apalagi banyak sekali ide bisnis yang bisa dijalankan secara paruh waktu alias bisa dikerjakan pada saat selesai bekerja atau saat senggang. 

Tentunya, pemilihan bisnis sampingan tersebut sesuai dengan passion agar bisa tetap nyaman saat menjalani keduanya. Penasaran ide bisnis seperti apa yang tepat untuk karyawan? Berikut informasinya.   

Rekomendasi Ide Bisnis Kreatif yang Pas untuk Karyawan

Menjadi karyawan yang memiliki penghasilan tetap memang membanggakan. Namun, disaat kebutuhan semakin meningkat kita hanya mengandalkan gaji saja tidak cukup. Maka saat itulah Anda harus mulai mencari penghasilan tambahan di luar kantor.

Anda bisa memilih jenis bisnis yang simpel dan mudah serta sesuai dengan passion yang dimiliki. Hal ini dilakukan agar tidak kewalahan ketika menjalani dua profesi sekaligus, yaitu sebagai karyawan dan pengusaha. 

Selain itu, pilihlah jenis bisnis yang tidak perlu mengeluarkan modal yang besar. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini beberapa ide bisnis modal minim yang bisa dijalani tanpa mengganggu pekerjaan utama. 

1. Jual Pulsa Elektrik 

pulsa elektrik

Umumnya, ide bisnis pertama yang terlintas ketika seorang karyawan ingin mendapatkan penghasilan tambahan adalah dengan berjualan pulsa elektrik. Selain modal yang dibutuhkan tidak terlalu besar, ide bisnis yang satu ini juga terbilang aman, pasti laku, dan menguntungkan. 

Pasalnya, mulai dari teman kantor, keluarga, saudara, tetangga, dan sebagainya merupakan target pasar yang menggiurkan. Untuk tahap awal, Anda bisa berjualan pulsa elektrik dengan modal kecil antara Rp50 ribu hingga Rp100 ribu. 

Sedangkan alat untuk melakukan transaksi penjualan bisa melalui smartphone yang Anda miliki dan koneksi internet. Jika bisnis yang dijalan semakin berkembang, modal usaha bisa ditingkatkan, misalnya menjadi Rp1 juta. 

Dengan modal yang lebih besar, Anda bisa menambahkan bisnis PPOB yaitu jenis usaha pembayaran online terutama membayar tagihan, seperti tagihan PLN, PDAM, telepon rumah, atau bisa juga menawarkan token listrik. 

2. Penerjemah 

Menjadi Penerjemah

Ide bisnis kedua yang bisa dilakukan nyaris tanpa modal adalah dengan menawarkan jasa sebagai penerjemah. Bila menguasai bahasa asing, tidak ada salahnya jika memanfaatkan keahlian Anda untuk mendapatkan penghasilan tambahan. 

Tidak harus langsung menjadi penerjemah profesional, Anda bisa memulai bisnis Anda sebagai penerjemah pemula terlebih dahulu. Umumnya, beberapa dokumen yang perlu diterjemahkan di antaranya adalah skripsi, artikel, makalah, dan sebagainya. 

Modal yang dibutuhkan sebagai jasa penerjemah tidak terlalu besar, yaitu smartphone dan koneksi internet. Namun, tentunya akan lebih nyaman jika memiliki laptop atau PC. Bila perlu, sediakan pula printer atau mesin cetak sebagai pelengkap. 

3. Jasa Titip Beli (Jastip) 

Binis Jastip

Buat Anda yang hobi jalan-jalan dan memiliki ilmu marketing bisa mengkombinasikan kedua hal tersebut sebagai ide bisnis yang kreatif. Caranya adalah dengan menawarkan jasa titip beli (jastip), dikenal juga dengan nama personal shopper (pembelanja pribadi). 

Modal yang dibutuhkan untuk menjalankan ide bisnis yang satu ini cukup relatif, tergantung dari jenis barang yang dipesan oleh customer. Secara garis besar, proses kerja seorang personal shopper adalah posting foto produk yang ditawarkan melalui media sosial (Instagram, Twitter, TikTok, Facebook) atau aplikasi chat seperti WhatsApp dan Line

Kemudian, Anda membelikan barang yang dipesan oleh customer lalu mengirimkan barangnya dengan mencantumkan harga barang dan biaya kirim. Keuntungan dari bisnis jastip ini adalah dari harga jasa titip yang telah ditentukan sebelumnya. 

4. Menjadi Dropshipper

Dropshipper

Ingin punya usaha sampingan tapi tidak memiliki modal untuk menyetok barang? Tenang, Anda bisa memulai usaha dengan cara menjadi dropshipper. Keunggulan dari sistem dropship ini adalah tidak perlu lagi harus mengeluarkan modal yang besar dan menyediakan tempat untuk menyetok barang. 

Selain itu, Anda juga tidak perlu menghitung harga yang tepat untuk produk yang ditawarkan. Bahkan, Anda pun tidak perlu repot untuk packing dan mengirimkan barang yang dipesan customer. Tugas seorang dropshipper hanya menawarkan barang milik produsen atau supplier kepada calon konsumen tanpa harus terlebih dahulu membeli produk dari produsen atau supplier

Dengan kata lain, dropshipper menjadi penghubung antara konsumen dengan produsen/supplier. Keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari bisnis jenis ini bisa berupa fee dari pemilik barang atau dari selisih harga barang antara harga yang ditawarkan ke konsumen dengan harga dari supplier/produsen.  

5. Membuka Toko Online 

Toko Online

Sambil bekerja, Anda bisa menjadi pengusaha sukses dengan cara membuka toko online. Ini merupakan salah satu peluang bisnis dengan keuntungan yang cukup menjanjikan. Usaha yang satu ini kian digemari setelah wabah pandemi melanda seluruh dunia.

Hingga saat ini, kebiasaan untuk belanja secara online masih menjadi tren, mulai dari pakaian hingga kebutuhan dapur. Terutama bagi yang memiliki aktivitas tinggi sehingga tidak sempat untuk berbelanja. 

Peluang inilah yang harus Anda ambil dengan cara membuka toko online di beberapa marketplace ternama. Tenang, pendaftarannya gratis kok. Ada banyak jenis produk untuk ditawarkan di toko online. Mulai dari camilan, makanan, pakaian, kebutuhan dapur, obat herbal, tas, peralatan make up, furniture, dan lain-lain. 

Tidak punya modal untuk “mengisi” toko online yang Anda miliki? Tidak perlu bingung, isi etalase toko dengan foto barang yang Anda peroleh dari sistem dropship

Kunci sukses dari ide bisnis yang satu ini ada dua, yang pertama adalah jangan mengambil laba terlalu tinggi. Kedua, isi lokasi usaha sesuai dengan area lokasi tempat Anda mendaftar sebagai dropshipper. 

6. Menjadi Blogger 

blogger

Ide bisnis kreatif berikutnya adalah menjadi seorang blogger, merupakan kombinasi yang menyenangkan antara pekerjaan dan menekuni hobi menulis. Namun bukan sembarang menulis, melainkan sebuah konten yang bisa mendatangkan traffic (jumlah pengunjung) yang tinggi. 

Memang bukan hal yang mudah untuk mendatangkan pengunjung dalam jumlah yang besar. Walaupun demikian, jangan tergoda untuk membeli traffic karena hal tersebut tidak memberikan keuntungan apapun. 

Agar bisa konsisten di bisnis ini, mulailah dengan pemilihan tema yang sesuai dengan passion atau dengan hal-hal yang Anda sukai. Misalnya, review barang elektronik, makanan, kosmetik, film, buku, novel, dan lain-lain.  

Kemudian, isi blog dengan konten berupa artikel, ulasan, komentar, atau apapun. Apabila konten yang Anda buat berkualitas, maka secara pelan namun pasti jumlah pembaca yang berkunjung pun akan semakin meningkat. 

Ini artinya, Anda sudah bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari blog. Misalnya, dengan membuka space iklan, bekerjasama dengan berbagai brand, menulis konten sponsor, dan lain sebagainya. 

7. Freelance Writer

 Writer

Selain menjadi blogger, Anda juga bisa memanfaatkan hobi menulis dengan cara menjadi freelance writer, salah satunya adalah menjadi penulis artikel. Anda bisa mengisi waktu senggang dengan menulis artikel kapan pun dan dimana pun juga. 

Hebatnya lagi, profesi yang satu ini bisa dijalani hanya dengan modal smartphone dan kuota internet saja. Anda bisa menawarkan jasa freelance writer melalui akun media sosial atau mencari di situs khusus yang mempertemukan antara penulis dengan pengguna jasa. 

8. Youtuber 

 youtuber

Ide bisnis yang berikutnya adalah menjalani profesi sebagai seorang Youtuber yang bisa Anda jalankan saat senggang seperti malam hari atau saat weekend. Modal yang dibutuhkan juga tidak terlalu besar, yaitu smartphone, kuota internet, tongsis, serta akun YouTube. 

Seperti halnya blogger, untuk menjalani profesi sebagai Youtuber juga tidak bisa secara instan. Sebab, Anda harus rajin mengunggah konten berupa video singkat melalui kanal YouTube. Unggahan konten yang menarik akan meningkatkan jumlah subscriber di channel YouTube. 

Dilansir dari Voi.id, bagi Youtuber pemula yang berhasil mengumpulkan 1.000 views bisa mendapatkan penghasilan sebesar Rp245 ribu. Penghasilan akan semakin besar seiring dengan meningkatnya jumlah penonton yang melihat video yang Anda unggah. Jika bisnis ini semakin berkembang, Anda bisa menambahkan peralatan lainnya seperti kamera, tripod, dan pencahayaan yang baik.

Umumnya, dengan jumlah subscriber yang banyak tersebut akan membuat perusahaan besar mengajak kerjasama untuk jasa endorsement. Fee dari jasa endorsement ini cukup menggiurkan, mulai dari ratusan ribu hingga ratusan juta rupiah untuk sekali posting. 

9. Menjual Foto Online 

photo online

 

Buat Anda yang hobi fotografi, bisa memanfaatkan hobi Anda untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Caranya adalah dengan menjual foto hasil jepretan sendiri secara online. Anda bisa menawarkannya ke situs jual beli foto digital dengan sistem komisi yang nilainya beragam, sekitar 15-30% per foto.

Anda bisa menjadi apapun yang diinginkan, mulai dari penulis, penerjemah, blogger, Youtuber, berjualan pulsa hingga menjual foto secara online. Intinya, pilihlah jenis bisnis yang sesuai passion dan tekuni agar berkembang secara maksimal. 

Jangan lupa untuk melengkapi ide bisnis kreatif yang Anda miliki dengan Faspay untuk memudahkan customer saat akan melakukan transaksi pembayaran. Sebab, dengan adanya Faspay Anda bisa menerima pembayaran secara online dari berbagai alternatif pembayaran, mulai dari Mobile Banking, Virtual Account, Internet Banking, e-Money, dan lain sebagainya.

Lihat Artikel Lainnya

close-up-clothes-hanging-rack

Bisnis Thrifting Berpeluang Besar, Begini Tips Memulainya!

Apa itu Deposit

Apa itu Deposit? Kenali Jenis dan Bedanya dengan Deposito

Membuat business plan

Ini 5 Langkah Membuat Business Plan Bagi Pemula

Cara berbisnis travel

10 Cara Berbisnis Travel Agen Pesawat dengan Mudah Di Rumah