Lisensi sebagai Operator Payment Gateway
Sertifikat Lisensi Bank Indonesia Sebagai Penyedia Layanan Transfer
Konversi Izin Faspay menjadi Penyelenggara Payment Initiation dan/atau Acquiring Services (PIAS) dan Layanan Remitansi
Pasca Pemberlakuan Peraturan Bank Indonesia No. 22/23/PBI/2020, Bank Indonesia melakukan konversi terhadap izin yang dimiliki Faspay yaitu Surat Izin Penyelenggara Payment Gateway nomor 19/966/DKSP/Srt/B tanggal 1 November 2017 dan Tanda Izin Penyelenggara Transfer Dana nomor 20/237/DKSP/84 tanggal 9 November 2018 telah dikonversi menjadi izin Penyedia Jasa Pembayaran untuk aktivitas Payment Initiation dan/atau Acquiring Services (PIAS) dan aktivitas Layanan Remitansi berdasarkan Surat resmi yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia Nomor 23/665/DKSP/Srt/B tanggal 1 Juli 2021 perihal Konversi Izin Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran Pasca Pemberlakuan Peraturan Bank Indonesia No. 22/23/PBI/2020 tentang Sistem Pembayaran.